Pada Hari Selasa tanggal 30 Juli 2019, Segenap guru, karyawan dan siswa SMP Strada Slamet Riyadi memperingati hari berdirinya sekolah ini. Tepat 30 tahun yang lalu yaitu pada tanggal 30 Juli 1989, SMP Strada Slamet Riyadi ini didirikan. Sekolah ini berada di bawah Perkumpulan Strada yang memiliki visi : “Komunitas pendidikan yang unggul, peduli, dan berjiwa melayani”.
Telah banyak lulusan yang dihasilkan oleh SMP Strada Slamet Riyadi ini dan dengan sejumlah prestasi yang telah diraih dalam bidang akademik maupun non akademik sehingga SMP Strada Slamet Riyadi dikenal dengan baik oleh masyarakat sekitar.
Sebagai sekolah nasional yang memiliki kekhasan dalam pendidikan nilai Katolik yang berlandaskan Pancasila dan menghargai keberagaman, pada hari ini mengadakan misa awal tahun pelajaran 2019/2020. Misa awal tahun pelajaran ini dimulai pada pukul 08.00. Adapun maksud dan tujuan dari penyelenggaraan misa ini adalah :

  • Sebagai ungkapan syukur atas segala rahmat dan berkah yang diberikan oleh Tuhan sehingga tahun pelajaran 2018/2019 telah berjalan dengan baik. Ucapan syukur ini juga sebagai bentuk pengakuan bahwa segala usaha dan kerja keras segenap guru, karyawan dan siswa SMP Strada Slamet Riyadi dengan segala prestasinya adalah semata karena rahmat dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Dalam misa ini juga kita memohon berkat untuk tahun pelajaran 2019/2020 yang akan berlangsung. Semoga di tahun pelajaran yang akan berlangsung ini, SMP Strada Slamet Riyadi diberikan kemudahan dalam melaksanakannya.

  • Untuk menjalin keakraban dan kebersamaan dalam kehidupan beragama, mengajarkan toleransi, dan saling menghargai kepada siswa. Romo Warno sangat terkesan dan berterima kasih kepada guru dan karyawan SMP Strada Slamet Riyadi yang telah mengenalkan nilai – nilai Kristiani dengan sabar kepada peserta didik dan berharap agar segenap guru dan karyawan SMP Strada Slamet Riyadi untuk tetap aktif dalam kegiatan – kegiatan gereja.

  • CIMG6297

    Dalam homili yang disampaikan pada misa ini, Romo berpesan kepada para siswa agar belajar dan berlatih dengan sungguh sehingga bisa meraih prestasi yang baik di tahun ini. Untuk mencapai tujuan itu tidaklah mudah karena banyak halangan dan rintangan yang akan dilalui. Contoh ketika siswa akan belajar ada teman yang mengajak main game online atau sesampainya di rumah dari pulang sekolah langsung mengambil hp dan memainkannya sampai lupa waktu untuk belajar atau mengerjakan pr. Romo mengingatkan bahwa siswa harus bisa mengatur waktu dengan baik untuk belajar agar janganlah sia – sia waktu itu terbuang. Hal ini seperti yang tertulis dalam injil tentang perumpamaan ilalang dan gandum, dimana ilalang akan berakhir dalam pembakaran.

    Setelah misa selesai. Peringatan HUT ke 30 SMP Strada Slamet Riyadi dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan makan bersama di SMP Strada Slamet Riyadi. Dalam kesempatan ini pula, siswa menyanyikan lagu Happy Birthday yang dipandu oleh Bapak Kornelis Kowa Deket

    CIMG6317

    Setelah dikenyangkan dengan santapan rohani dan jasmani, saatnya untuk berkompetisi lagu Mars Strada. Semoga dengan diadakannya lomba menyanyikan lagu Mars Strada ini siswa dapat lebih mengenal dan mencintai Perkumpulan Strada dan SMP Strada Slamet Riyadi sehingga timbul rasa memiliki dan semangat juang untuk bersama meraih prestasi pada tahun pelajaran kali ini.

    CIMG6332 CIMG6327

    Renungan:30 tahun sudah kita lalui bersama, bukan prestasi gemilang yang membuat SMP Strada Slamet Riyadi ini menjadi besar melainkan karena kebersamaan kita. Setiap detik dalam tiap tahun yang kita lalui adalah momen yang berharga bagi kami, SMP Strada Slamet Riyadi. Kami mengucapkan banyak terima kasih untuk Bapak / Ibu guru, karyawan, orang tua dan siswa yang telah memberikan dukungan terhadap kemajuan dan perkembangan kami.

    Sebarkan artikel ini